Pesona Negeri

Biker, Traveller, Culinary, and Photography

Facebook
RSS

Dikota Wonogiri terkenal dengan mie ayam dan baksonya, karena memang memiliki cita rasa yang khas, bahkan karena terkenalnya di Jakarta banyak sekali penjual bakso yang memakai embel-embel dari Wonogiri. Namun tentu soal rasa belum tentu seenak aslinya yang di Wonogiri.

Setelah bertanya-tanya didekat pasar Wonogiri direkomendasikan bakso Bagong dan bakso Gajah Mungkur yang memang letaknya didekat pasar tersebut, akhirnya kita pilih bakso Gajah Mungkur yang namanya memang sesuai dengan nama waduk di Wonogiri.

 wonogiri_mie_ayam_bakso_gajah_mungkur_papan_nama

Bakso adalah makanan yang terbuat dari daging dan tepung yang dibentuk bulat-bulat (pentol), makanan ini memang sangat popular di Indonesia terutama daerah dataran tinggi seperti Wonogiri. Mungkin karena disajikan dengan kuah yang panas sehingga sangat enak dan hangat kalau dimakan didaerah dingin.

 wonogiri_mie_ayam_bakso_gajah_mungkur_penjual

Bakso di sini terdiri dari 4 pentol bakso halus, 1 bakso kasar yang ukurannya cukup besar, serta kulit pangsit dan mie kuning dan bihun. Baksonya kenyal dan kuahnya juga enak sehingga boleh dijadikan jujugan bila anda sedang di kota Wonogiri. Dan harganya cuman Rp 8,000.

 wonogiri_mie_ayam_bakso_gajah_mungkur_bakso

Mie Ayam dan Basko Gajah Mungkur terletak di dekat pasar kota pojok pegadaian. Kalau dari Sukoharjo sampai dipertigaan ke arah Ponorogo dan pusat kota belok ke kanan. Terus saja sampai menemukan pasar, tapi memang harus memutar dulu karena jalan dipasar ini satu arah.

 wonogiri_mie_ayam_bakso_gajah_mungkur_lokasi

Mie Ayam & Bakso Gajah Mungkur

Pojok Pegadaian Wonogiri, Pasar Kota

Telpon : 0273 – 321 872

Bagi pengguna Blackberry, bisa langsung menggunakan link Blackberry Map dibawah ini :

http://maps.BlackBerry.com?lat=-7.81580&lon=110.92363&z=0&label=Wonogiri+-+mie+ayam.+Gajah+mungkur&desc=Pojok+pegadaian+wonogiri,+pasar+kota.&address=Jalan+Doktor+Cipto+Mangunkusumo&city=Giripurwo&country=Indonesia&phone=0273-321872

wonogiri_mie_ayam_bakso_gajah_mungkur_maps


Paon Mak Mo, Kuliner

Makan gurami goreng, gurami bakar sudah jamak. Dimana-mana mudah dijumpai, ...

DE'SO, Ayam Asap End

Tabanan salah satu kota di Bali ternyata menyimpan satu kuliner ...

Menyisir keindahan d

Pantai Kukup Setelah dari Pantai Baron kami melanjutkan perjalanan ke pantai ...

Pesona Alam Gunung K

Pesona Gunung Kidul tidak sekedar dari kulinernya khas seperti walang ...

Pesona kuliner Madiu

Kalau anda pergi ke Madiun, pasti anda akan langsung teringat ...