Pesona Negeri

Biker, Traveller, Culinary, and Photography

Facebook
RSS

Di kota Pekalongan, selain anda bisa membeli batik khas Pekalongan, anda juga bisa menikmati kuliner khas kota ini yaitu tauto. Kami sendiri menyempatkan untuk mengunjungi tempat penjual tauto yang berada di komplek grosir batik PPIP (Persatuan Perbatikan Indonesia Pekalongan) di jalan Dr Wahidin yang namanya juga dimiripkan dengan lokasinya yaitu Tauto PPIP.

Apa sih tauto itu? Kalau di kota Tegal, kita mengenal istilah sauto, di Pekalongan kita mengenal istilah tauto, dua-duanya sebenarnya merupakan singkatan dari soto dan taoco. Memang tauto merupakan soto yang dicampur dengan taoco sebagai bumbu khasnya. Tauto berisi daging sapi, jerohan/babat, bihun dan kuah yang warnanya coklat karena memakai taoco. Rasanya enak, taoconya rasa kecutnya juga pas apalagi disajikan dalam keadaan panas, benar-benar menyegarkan. Namun apabila anda tidak suka taoco, anda bisa mencoba yang bening tanpa taoco. Agar mengenyangkan, anda bisa menikmatinya dengan lontong yang dipajang di atas meja.

 pekalongan_tauto_ppip_tauto

Selain tauto, anda juga menikmati makanan khas Pekalongan lainnya yaitu nasi megono, makanan ini merupakan nasi putih yang dicampur dengan kelapa dan lodeh / tewel, rasanya gurih mirip urap-urap. Jangan lupa mencicipi tempe mendoannya yang disediakan di meja sebagai pelengkap makan nasi megono dan tauto.

 pekalongan_tauto_ppip_megono

Walaupun tempatnya sederhana, namun tempat ini ramai sekali, ini terlihat tempat tambahan dibelakangpun juga penuh dengan pengunjung. Mungkin bisa dibilang grosir batiknya kalah ramai.

Untuk menuju tempat ini, dari stasiun Pekalongan, anda mengikuti menuju jalan Merdeka kemudian memutar di jalan Pemuda, setelah dekat STIE Muhamadyah, belok ke kiri ke jalan Hayam Wuruk dan jalan Cipto Mangunkusumo. Setelah melewati hypermart dan pegadaian, di perempatan kedua anda belok ke kanan, jalan ini merupakan jalan Dr. Wahidin (kalau lurus jalan Tondano). Warung ini terletak di sebelah kiri jalan di pasar grosir batik PPIP.

Tauto PPIP
Jl. Dr. Wahidin kompleks grosir batik PPIP
Depan rt 03 noyontaan gg IX
Pekalongan

Buka : 09:00 – 21:00 WIB
Telpon : 0285 – 429 171, 0858 769 02491

Bagi pengguna Blackberry, anda bisa menggunakan link Blackberry Map dibawah ini :
( Copy link ini dan emailkan ke alamat email di blackberry anda, anda tinggal mengklik link tersebut yang telah anda terima melalui email maka Maps Blackberry anda akan langsung terarah di lokasi yang dimaksud )

http://maps.BlackBerry.com?lat=-6.89648&lon=109.68059&z=0&label=Pekalongan+-+Tauto+PPIP&address=Jalan+Doktor+Wahidin+Sudirohusodo&city=Sugihwaras&country=Indonesia

Bagi anda pengguna google map, silakan menggunakan link berikut :

https://maps.google.co.id/maps?q=-6.89648,109.68059%20(Tauto PPIP)


View Larger Map


Paon Mak Mo, Kuliner

Makan gurami goreng, gurami bakar sudah jamak. Dimana-mana mudah dijumpai, ...

DE'SO, Ayam Asap End

Tabanan salah satu kota di Bali ternyata menyimpan satu kuliner ...

Menyisir keindahan d

Pantai Kukup Setelah dari Pantai Baron kami melanjutkan perjalanan ke pantai ...

Pesona Alam Gunung K

Pesona Gunung Kidul tidak sekedar dari kulinernya khas seperti walang ...

Pesona kuliner Madiu

Kalau anda pergi ke Madiun, pasti anda akan langsung teringat ...